Sabtu, 25 Mei 2013

Khitan / Sunat dalam Islam

Syariat khitan telah diwajibkan oleh Allah SWT semenjak zaman Nabi Ibrahim as. Allah SWT memerintah Nabi Ibrahim as untuk berkhitan di saat usia beliau telah mencapai 80 tahun. Lantas Allah SWT memerintahkannya pula kepada para nabi yang datang setelah Ibrahim as, dan akhirnya Allah SWT menjadikannya sebagai salah satu ajaran fitrah (yang mencocoki fitrah) dalam agama Islam.

Di dalam syariat khitan ini terdapat hikmah yang sangat agung, terutama bila dilihat dari sisi medis. Di antara hikmah dari sisi medis ini adalah dapat mencegah kanker kelamin yang sangat berbahaya, yang terjadi akibat penumpukan kotoran di dalam kulit penutup (kulup) kepala-zakar yang tidak dikhitan. Adapun hikmah yang lain adalah agar tubuh kita suci dari kotoran yang akan menghalangi diterimanya ibadah yang kita kerjakan, sebab bekas kencing masih tersisa di dalam kulup zakar dan tidak bisa dibersihkan kecuali dengan khitan.

Hukum khitan bagi lelakiDalam hal ini ulama telah berselisih pendapat apakah bagi kaum lelaki diwajibkan atau hanya disunahkan saja untuk khitan. Sebagian ulama berpendapat bahwa khitan bagi kaum lelaki adalah disunahkan saja. Adapun al-Syafi'i, Malik, Ahmad, dan ulama yang sependapat dengan mereka menegaskan kewajiban khitan bagi kaum lelaki.

Hukum khitan bagi perempuanUntuk mengatakan kewajiban khitan bagi perempuan cukup sulit lantaran tidak ada nas yang secara tegas menyatakan masalah itu. Maka dari itu sebagaimana kata mayoritas ulama khitan bagi perempuan hanya bersifat sunah sebagaimana yang di pilih oleh Ibnul Qayyim ra dalam Tuhfah al-Maudud. Wallahu A'lam.
















Tag
islam. muslim. penyakit kanker kelamin. takut sunat. hukum sunat. memotong kulup burung. pisau sunat / khitan. sunat / khitan pada usia tua. arti sunat / khitan. defenisi / pengertian sunat / khitan. bagian burung / anu yang disunat. hikmah sunat / khitan. Tujuan sunat / khitan. Persoalan sunat / khitan dalam kesehatan. masalah sunat / khitan. bolehkah tidak sunat / khitan. fakta dalam sunat / khitan. alasan dilakukannya sunat / khitan. dalil sunat / khitan.

Kamis, 23 Mei 2013

Hadist Mengenai Salat Khusyu'

"Dari Ustman Abi Aus, ia berkata: 'Ada berita yang sampai kepadaku, bahwa Rasulullah saw pernah shalat dengan bacaan keras, setelah selesai lalu bersabda: Apakah ada ayat dari surat yang saya baca tadi yang saya tinggalkan (tidak saya baca?). Para sahabat menjawab: Kami tidak mengerti (tidak tahu). Lalu Ubay bin Kaab berkata: Ya benar ada, ayat ini dan ini. Kemudian Nabi bersabda: Mengapa masih ada kaum yang dibacakan kitab Allah, lalu tidak mengerti ayat-ayat yang tertinggal tidak terbaca? Karena demikian itulah maka keagungan Allah dikeluarkan dari hati kaum Bani Israil, badan wadag-nya menyaksikan sedang hatinya kosong. Allah tidak akan menerima amal seorang hamba, sehingga hati dan badan wadag-nya bersama-sama menyaksikan.'"









tag
shalat. solat. cara sholat khusyuk. tips salat khusyuk. cara mendapatkan / memperoleh shalat khusyu'. larangan dalam salat. halangan / hambatan / rintangan shalat khusyuk. persoalan / masalah salat khusyu'. cara mengerjakan / melaksanakan / mendirikan shalat dengan baik. fokus dalam salat. memusatkan perhatian shalat. salat yang tidak diterima. shalat muslim islam. Allah. panduan solat / shalat / salat. menguasai ilmu salat. mempertahankan konsentrasi ketika salat. dalil salat khusyuk.

Selasa, 21 Mei 2013

Mengapa Pemimpin Kita Korupsi dan Berbuat Zalim

Pemimpin adalah panutan bagi orang-orang yang dipimpinnya. Ia menjadi suri teladan dan contoh bagi kaumnya karena ia adalah orang yang dianggap paling baik di antara mereka.

Namun demikian, pemimpin adalah manusia biasa sebagaimana orang-orang yang dipimpinnya. Setiap manusia bisa terjerumus ke dalam kesalahan, kealpaan dan kelalaian, keburukan dan kezaliman, dosa dan maksiat-disengaja ataupun tidak-lantaran Nabi saw bersabda, "Setiap bani Adam bersalah, dan sebaik-baik orang-orang yang bersalah adalah yang bertobat."

Yang memunculkan tanda tanya adalah, mengapa bisa terjadi kezaliman para pemimpin, dan apa sebabnya? Apakah ada hubungan sebab akibat antara kezaliman dan keburukan pemimpin dengan perbuatan rakyatnya?

Rasulullah saw bersabda, "... dan tidaklah mereka mengurangi takaran dan timbangan melainkan akan ditimpakan paceklik kepada mereka, kesulitan hidup, dan kezaliman penguasa atas mereka...."

Dalam hadits ini kemaksiatan yang dilakukan oleh orang yang berjual beli dalam hal takaran dan timbangan mendatangkan berbagai musibah dan bencana berupa paceklik, sulitnya kehidupan, bahkan kezaliman dan kejahatan penguasa. Sebuah hubungan yang terlihat seakan-akan tidak ada korelasi dan kesesuaiannya. Namun Allah Mahatahu dan Mahaadil ketika menjadikan hal itu sebagai hubungan sebab akibat yang demikian tegasnya, dan menjadikan hal tersebut setimpal dengan perbuatannya.

Ibnul Qayyim mengatakan, "Perhatikanlah hikmah Allah SWT ketika menjadikan para raja di antara para hamba, para umara dan penguasa mereka sesuai dengan jenis amal mereka, bahkan seakan amal mereka nampak dalam bentuk penguasa dan para raja mereka."





tag
hubungan antara pemimpin dan maksiat rakyatnya. rakyat baik, pemimpin juga baik. masyarakat bagus akhlaknya, pemimpinnya juga. akhlak pemimpin dan akhlak rakyatnya. kriteria pemimpin yang baik. ciri-ciri pemimpin yang bagus. hitam putih pemimpin. panduan nyoblos pemilu. rakyat buruk, pemimpin buruk. watak / sifat pemimpin sama dengan watak rakyatnya. rakyat bisa dipercaya, pemimpin bisa dipercaya. Mengapa pemimpin kita berbuat jahat / zalim. Mengapa pemimpin kita berkhianat / tidak setia. pemimpin yang tidak dihargai. pemimpin yang cakap. pemimpn negara. pemimpin yang islami. fitrah pemimpin.